loading...

Menghilangkan "Status Message"

// 8 komentar

Status Message

"Status Message" dalam blogger merupakan status pesan yang ditampilkan pada halaman main (post) paling atas untuk memberitahukan sesuatu hal kepada pengunjung blog.
Misalnya :

  1. Kamu menggunakan fasilitas search dalam blog, ketika mengetik kata/frase kata yang ingin dicari dan ternyata kata/frase kata itu tidak ada dalam postingan, maka muncul pesan yang menyatakan "Tidak ada entri yang cocok dengan kueri...".
  2. Kamu menggunakan readmore (Default blogger atau otomatis readmore), ketika mengklik salah satu label, maka akan ditampilkan pesan (disertai dengan posting yang sesuai dengan label tersebut) yang menyatakan "Menampilkan entri terbaru dengan label...".

"Status Massage" ini dapat kamu hilangkan dengan menambahkan kode CSS tertentu. Trik blogger ini cukup sederhana dan mudah diterapkan dalam blog kamu. Adapun kode CSS-nya adalah

.status-msg-wrap {display:none;}

Sekarang dimana kode itu diletakkan? Kode CSS dalam blogger terletak di antara kode <b:skin><![CDATA[ sampai dengan ]]></b:skin>. Atau agar lebih mudah letakkan saja di atas kode ]]></b:skin>.

Mohon dimaklumi posting trik blogger ini singkat saja, karena mau nonton final piala dunia (sok loe, OB. Bilang aja kalau isi postingnya memang segitu). Ssst..., jangan bikin OB malu dong!!!

[ Baca selengkapnya ]

Cara Mendaftarkan Blogger di Google Search Engine

// 113 komentar

Setelah blog selesai, coba masukkan judul blog kamu pada search engine google. Apa yang terjadi? Kemungkinan besar google belum bisa membacanya. Hal ini dikarenakan blog tersebut masih berpredikat sebagai "new custumer", sehingga masih belum cukup syarat untuk terindeks di mesin pencari google. Terkecuali kamu telah melakukan beberapa optimasi dalam blog, namun upaya itu pun tidak jarang memerlukan waktu yang panjang dan proses yang berliku. Optimasi blog yang diulas kali ini pun tidak menjamin bahwa blog kamu akan cepat terindeks, tapi usaha ini perlu dilakukan dalam upaya memperkenalkan blog kamu kepada search engine google.

Tanpa panjang lebar, mari bersama-sama kita buka simpul ikatannya satu demi satu "bagaimana cara mendaftar blogger di google" :
  • Klik di sini untuk memulai pendaftaran. Halaman browsing kamu akan ditampilkan seperti di bawah ini

Search Engine
  • Pada "URL", masukkan alamat lengkap blog kamu (ex : http://namablogkamu.blogspot.com).
  • Tambahkan komentar atau kata kunci yang mendeskripsikan mengenai blog kamu dalam kotak isi-an "Komentar". Kalimat atau kata kunci yang kamu masukkan dalam "Komentar" tidak akan mempengaruhi cara pengindeksan oleh google.
  • Selanjutnya masukkan huruf yang tampil dalam kotak di atas tombol "Tambahkan URL"
  • Terakhir klik "Tambahkan URL".

Tunggu loading ke halaman verifikasi yang menyatakan blog kamu telah dimasukkan dalam database google dan bersabar untuk penayangannya di search engine google.

Selamat mencoba... senyum
[ Baca selengkapnya ]

Fitur baru Blogger : Statistik blog

// 17 komentar

Sekarang pihak blogger telah meluncurkan fitur satistik pengunjung blog di blogspot untuk mengetahui tentang lalu lintas berita situs.

Pilihan ini sudah diterapkan di blogger in draft dan tidak lama lagi juga akan segera diterapkan di blogger.



Fitur ini seperti Google-analytics namun hanya memberikan gambaran rinci seperti pandangan Page untuk posting, lalu lintas dan sumbernya, audience.

Yang keren tentang fitur ini adalah bahwa ia dapat diperbarui setiap jam. Jadi kamu tidak perlu menunggu terlalu lama untuk melihat statistik blog kamu.

Kamu dapat membaca lebih lanjut tentang hal ini di Bloggerindraft.
[ Baca selengkapnya ]

Membuat Highlight Current Page Menu tanpa Javascript

// 17 komentar

Bagi kalian yang udah memasang navigation menu pada blognya mungkin masih ada kekurangan, yaitu jika mengarah pada salah satu halaman static belum terhighlight.
Beberapa cara bisa dilakukan, tapi kebanyakan menggunakan jQuery atau juga javascripts. Tapi ada cara yang lebih mudah yang saya temukan di blognya Denny yang menggunakan modifikasi pada tag <ul> dengan permainan <b:if>.

Tapi kode yang digunakan memang agak panjang dan berulang-ulang, tapi cara ini murni tanpa menggunakan Javascript yang katanya bisa membuat loading blog kita agak lama.

navigasi

Kita mulai aja ya.

Login ke account blogger kamu.
Pilih Tata Letak --> Edit HTML --> centang "Expand Template Widget".

contoh :

<ul id='nav'>
<li><a class='current' href='URL HOME' title='Homepages'>Home</a></li>
<li><a class='current' href='URL ABOUT' title='About Writer'>About</a></li>
<li><a class='current' href='URL CONTACT' title='Contact Person'>Contact</a></li>
<li><a class='current' href='URL SITEMAP' title='Sitemap'>Sitemap</a></li>
</ul>


diganti menjadi :

<ul id='nav'>
<b:if cond='data:blog.url != "URL HOME"'>
<li><a href='URL HOME' title='Homepages'>Home</a></li>
<b:else/>
<li><a class='current' href='URL HOME' title='Homepages'>Home</a></li>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.url != "URL ABOUT"'>
<li><a href='URL ABOUT' title='About Writer'>About</a></li>
<b:else/>
<li><a class='current' href='URL ABOUT' title='About Writer'>About</a></li>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.url != "URL CONTACT"'>
<li><a href='URL CONTACT' title='Contact Person'>Contact</a></li>
<b:else/>
<li><a class='current' href='URL CONTACT' title='Contact Person'>Contact</a></li>
</b:if>
<b:if cond='data:blog.url != "URL SITEMAP"'>
<li><a href='URL SITEMAP' title='Sitemap'>Sitemap</a></li>
<b:else/>
<li><a class='current' href='URL SITEMAP' title='Sitemap'>Sitemap</a></li>
</b:if>
</ul>


Ganti huruf yang dicetak tebal dengan Link URL yang dipakai.

Kemudian pada kode CSSnya ditambahkan kode baru :

#nav ul li a.current {color:#000; background:#fff; text-decoration:none;}


Kalau kamu sedikit menguasai pengkodean CSS maupun HTML, kode-kode diatas bisa dirubah agar tampak berbeda...

Contoh penerapannya bisa kamu lihat di blog Rudy Azhar pada Navigasi paling atas kanan.
[ Baca selengkapnya ]